Via.pixabay
hay… hay… sobat semua. Lame tak jumpe nie, o genki desu ka?
Wa ha ha… sok-sokan pakai bahasa Malaysia blesteran Jepang, padahal mah aslinya…
WONG JOWOOO…tulent
Okey, jadi untuk melepas rindu setelah lama nggak update artikel (apakah ada yang rindu?π)
Pokoknya anggap aja pada rindu banget sama saya.
pertama-tama saya mau mengucapkan minal aidzin walfaidzin ya. Mungkin kata dan kalimat absurd saya dalam tiap artikel pernah bikin sobat semua jengkel, mangkel, nesu, muring-muring (waduh, ngomong opo tow mbak???πΉ)
jadi mohon maaf yak…..
Dengan hati yang bersih saya akan membahas kebersihan juga nih. Eh, lhadala… kok kebersihan
Calm down calm down, bukan mau bahas pak Maman si tukang sapu atau pak Juki si cleaning service, tapi mau bahas sabun….
Iya sabun.
Langsung aja ya soalnya saya suka makin absurd kalau dibiarin terus
Lets go….
(ngomong-ngomong pak Maman sama pak Juki itu siapa ya….? Sumpah, nggak kenal saya)
1. Kita mulai dari sejarah sabun, sabun pertama kali ditemukan atau dibuat pada masa Babilonia kuno, tahun 2800 SM. Pada masa itu, bahan dasar sabun masih sangat sederhana yakni hanya terbuat dari campuran abu kayu dan lemak hewan yang direbus. Tapi pada zaman dulu (duh, kayak mau ndongeng aja wkwk….) mandi itu belum jadi kebutuhan wajib kayak zaman sekarang sob, kalau sekarang mandi harus 2 kali sehari biar nggak dikatain jorok, zaman dulu mau mandi atau nggak mandi, ya, fine-fine aja…. Tapi itu dulu ya….
Pada masa itu penggunaan sabun juga lebih diperuntukan untuk membersihkan peralatan memasak dan pengobatan penyakit kulit. Barulah pada abad ke-19 orang mulai menggunakan sabun untuk keperluan mandi.
2. kata SOAP atau bahasa inggrisnya sabun ini berasal dari kata saponification/saponifikasi. Saponifikasi sendiri adalah suatu proses pembuatan sabun, atau reaksi yang terjadi saat minyak hewani bertemu dengan larutan alkali. Sehingga… taraaa… jadilah sabun.
Konon katanya, dulu ada sebuah gunung bernama sapo di mana masyarakat di sana sering melakukan upacara keagamaan dengan mengorbankan kambing. Lemak dari kambing yang dikorbankan itu bercampur dengan abu kayu yang ketika hujan turun ikut terbawa mengalir ke sungai Tiber. Campuran dari bahan tersebut membuat sungai menjadi berbuih. Para wanita yang mencuci baju di sana jadi menyadari kalau pakaian mereka menjadi lebih bersih dan mudah dicuci karena buih tersebut. Disitulah awal pembuatan sabun.
Pesan moral dari tuan kambing : hargailah kami karena tanpa kami kalian pasti sudah bauπππ
3. meski sabun sudah sejak lama dibuat, tapi pembuatan sabun dalam industri untuk penjualan baru terjadi pada tahun 1450-1500 di prancis. Walaupun kedengarannya sepele tapi sabun punya sejarah yang panjang banget.... Lebih panjang dari 5 meter ( mulai nggak waras lagiππ)
Via.pixabay
4. sobat semua pasti tahu apa itu sabun anti bakteri kan, pastinya untuk membunuh bakteri. Tapi, berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh badan keamanan obat dan pangan Amerika Serikat/FDA sabun anti bakteri justru bisa membahayakan lho, karena salah atu bahan yang terkandung di dalamnya seperti Triclosan malah akan memperkuat daya tahan bakteri penyebab penyakit. Bukannya mati malah makin kuat. Selain itu triclosan juga menghasilkan zat dioxin dan kloroform yang bisa mencemari lingkungan. Waduh….
Saya sebenarnya punya ide untuk membuat sabun anti mandi, kira-kira bisa nggak ya...ππ
5.pernah denger yang namanya opera sabun nggak? Pasti pernah kan, intinya opera sabun itu kata yang nggak asing di telinga (kayak nama saya gitu, nggak asing di telinga….)
Gubrakkk
He…he….
Opera sabun itu adalah sinetron atau acara yang bertema mellow, yang suka bikin mewek para penontonnya. Kenapa disebut opera sabun, karena acara-acara tersebut disponsori oleh iklan sabun.
6. yang namanya ASI memang asupan gizi paling penting untuk bayi, tapi selain buat bayi ASI juga bisa digunakan sebagai bahan dasar pembuatan sabun lho. Sabun ASI ini populer banget di China karena dipercaya mampu membuat kulit lebih sehat, putih, dan clinggg….
Proses pembuatannya sedikit susah, karena pihak yang membuat harus membayar para ibu yang sedang dalam masa menyusui bayinya. Untuk bisa mendapatkan sabun unik ini sobat bisa mengunjungi situs tao bao yang menjualnya.
7. $ 2.800 adalah harga sabun termahal di dunia. Sabun yang diproduksi oleh The Bader Hassoun and sons di Lebanon ini berharga selangit ke tujuh karena bahan-bahan yang digunakan emang nggak kayak sabun biasannya, pasti bikin kalian tercengang. Debu emas murni, butiran berlian, minyak zaitun dan madu murni jadi bahan-bahan utamanya. Sayangnya ukurannya kecil banget, sekitar 160 gr.
Kalau Nggak tega pake di museumin aja, masih nggak tega?
Dikasih saya aja.
Makin nggak tega.
Ya sudahππ
8. sabun ternyata juga dipercaya bisa menyembuhkan gangguan tidur RLS atau restless leg syndrome lho. Hal ini dibuktikan oleh 42% pendrita RLS yang selalu menaruh sebatang sabun di bawah sprei mereka ketika tidur. Magnesium yang terdapat dalam sabunlah yang dipercaya bisa mengurangi gejala atau gangguan dari RLS ini.
9. Unilever di Amerika selatan pernah membuat sabun mandi dengan ukuran super gede lho. Yakni sekitar 4,1 meter x 2,5 meter x 1,4 meter, dan berat mencapai 12,5 ton. Bayangkan sob, sabun segede itu di kamar mandi kalian. Itu sabun apa kasur? Tapi pasti awet banget ya, setahun juga nggak bakalan habis. Malah bisa dibagi-bagi ke tetangga, cuman ya itu, bingung mau taruhnya di mana, wkwkwk….
10. Siapa di antara sobat semua yang suka cuci muka pakai sabun mandi? Wah, saya dulu sering banget cuci muka pakai sabun mandi, sampai muka keset kayak KESET (yang diijak itu loh….) tapi ternyata cuci muka pakai sabun mandi itu juga nggak baik, apalagi cucinya kayak saya yang berkali-kali dalam sehari. Kandungan zat surfaktan dalam sabun mandi bisa menyebabkan berbagai masalah kulit jika digunakan secara sembarangan. Misalnya mengganggu keseimbangan ph kulit, iritasi dan kulit jadi kering, apalagi kalau muka sobat sensitif (se sensitif hati doi kalau lagi marah….)
Lupakan kata-kata tak penting di atas
10. zaman dulu di England sabun dikenai bea cukai yang tinggi , karena pada masa itu sabun tergolong barang yang mewah.
11. tahukah kamu, ada fakta ngeri dari sabun nih. King louis XIV pernah menghukum mati 3 orang pembuat sabun hanya karena sabun yang dibuat mereka membuat kulitnya mengelupas. Karena hal itu, para pembuat sabun jadi lebih berhati-hati dalam membuat sabun karena takut mendapat hukuman yang sama.
Wah... Tak terasa sudah hampir sebulan lebih ini artikel cuma nangkring di draft aja, wkwk... Gegara sibuk kerja, capek plus males. (Nggak ilang ilang malesnya) jurus seribu alasan dikeluarkan π π π
mau jadi apa coba bangsa dan negara ini kalau orang-orangnya pemalas begini ckckck... Jangan meniru sifat malas saya ya sob.
He..he.. Malah nyelonong ngomongin keburukan sendiri. Ya sudahlah.
See you sob....
No comments:
Post a Comment